Polres Bandara Ngurah Rai Gelar Latihan Beladiri Polri

Badung, Gatra Bali Update.com- Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai melalui Bagian Sumber Daya Manusia (Bag SDM) menggelar Pelatihan Peningkatan Kemampuan Beladiri Polri (Latkatpuan) semester II tahun 2023 dilaksanakan di halaman mapolres setempat, rabu (6/9/2023).

Digelarnya pelatihan beladiri Polri bagi personil Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai dimaksudkan untuk meningkatkan kemampuan dan kemahiran setiap personil guna mendukung dalam pelaksanaan tugas Kepolisian.

Baca juga: Peringati Hari Jadi Ke-75, Polwan Polda Bali Gelar Syukuran

Bagi personil Polri, latihan beladiri Polri ini sangat penting yang harus terus di asah dan di latih sehingga dalam hal tertentu dengan berbekal bela diri yang dimiliki, ada unsur kepercayaan diri yang dibangun kepada setiap anggota Polri ketika harus berhadapan dengan para pelaku tindak kejahatan maupun pengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

Seijin Kapolres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai AKBP Ida Ayu Wikarniti, S.E., Kabag SDM AKP I Nyoman Arnaya, S.H. mengungkapkan dalam pelatihan peningkatan kemampuan Beladiri Polri ini pihaknya menyelenggarakan kegiatan ini sebanyak 2 kali dalam setahun.

Baca juga: Personil Polres Bandara Ngurah Rai Pengaturan Lalin untuk Kelancaran dan Kenyamanan Masyarakat

“Dalam setahun kita jadwalkan 2 kali kegiatan setaip 6 bulan, di pimpin oleh seorang instruktur beladiri yaitu Iptu Dewa Made Arnawa, S.H. yang juga menjabat sebagai Kasikum Polres Bandara,”ujarnya.

AKP Arnaya juga mengatakan dalam pelatihan ini untuk mengingatkan kembali mengenai beladiri Polri sebagaimana yang pernah di dapatkan di lembaga pendidikan. Instruktur dalam hal ini memberikan atau mereview materi-materi pelatihan dasar beladiri diantaranya, tangkisan baik dengan alat maupun tanpa alat, pukulan, tendangan kemudian 12 gerakan beladiri, bantingan, cara melepas pegangan dan lain sebagainya. (hms23)

One thought on “Polres Bandara Ngurah Rai Gelar Latihan Beladiri Polri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *