Gatra Bali Update, Badung – Delegasi Asia Media
Summit (AMS) ke-18 2023 yang akan berlangsung dari tanggal 22 hingga 24 Mei
2023 di Nusa Dua Badung telah tiba di Bali melalui Bandara I Gusti Ngurah Rai,
Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai telah menyiapkan pengamanan yang
tergabung dalam Operasi Puri Agung IV, senin (22/5/2023).
Kepala Bagian Operasi Polres Kawasan
Bandara I Gusti Ngurah Rai AKP I Made Berata, S.H. seijin Kapolres Bandara AKBP
Ida Ayu Wikarniti, S.E. mengatakan pihaknya dalam melaksanakan pengamanan para
delegasi maupun HoD Asia Media Summit telah dilakukan sejak kemarin (minggu,21/5).
“Kita (Polres Bandara) yang tergabung
dalam Ops Puri Agung IV sudah melaksanakan pengamanan sejak kemarin,”ucapnya.
Lebih lanjut Kabag Ops mengatakan, pengamanan
yang dilaksanakan dilakukan secara terbuka dan tertutup sesuai dengan satgas
masing-masing dengan menempatkan personil di lokasi atau tempat kedatangan dan
keberangkatan para delegasi antara lain terminal international, domestik maupun
VIP Bandara I Gusti Ngurah Rai.
“Untuk hari ini saja sejumlah delegasi
akan tiba melalui Bandara Ngurah Rai termasuk rencana kedatangan Wakil Presiden
RI melalui VIP yang akan membuka ASM ke-18,”jelasnya.
Jadi pengamanan untuk kedatangan
Wapres RI kata Kabag Ops, akan dilaksanakan bersama-sama dengan personil dari
TNI dan Paspampres. (hum23)
Semoga berjalan aman dan lancar